Anda harus dapat mengontrol informasi pribadi Anda demi merasa aman di platform sosial mana pun. Terdapat begitu banyak konten yang dapat dibuat dan digunakan secara langsung di ZEPETO. Sehubungan dengan itu, pengguna harus dapat memutuskan ingin menunjukkan unggahan dan pertemanan kepada siapa, mendapat pesan dari siapa, dan siapa yang berhak tag Anda dalam komentar atau konten.
Masing-masing izin di atas dapat diatur melalui menu informasi pribadi di aplikasi ZEPETO. Terdapat 3 pilihan, yaitu: 'Semua', 'Orang yang Aku Ikuti', 'Tidak Ada'. Untuk siapa yang dapat mengirim pesan kepada Anda, Anda dapat mengatur di antara 'Orang yang Aku Ikuti', 'Orang yang Mengikutiku', 'Tidak Ada'.
Pengaturan Kebijakan Privasi dan Konten
- Tekan ikon [Pengaturan] di kanan atas Profilku.
- Tekan [Kebijakan Privasi dan Konten].
- Berikut adalah hal yang dapat diatur pada menu [Privasi].
- Siapa yang dapat mengirimi Anda pesan langsung
- Siapa yang dapat mengundang Anda ke obrolan grup
- Siapa yang dapat mengundang Anda ke Dunia
- Siapa yang dapat melihat mengikuti/pengikut Anda
- Berikut adalah hal yang dapat diatur pada menu [Konten].
- Siapa yang dapat mengambil foto di stan foto dengan Anda
- Siapa yang dapat melihat postingan Anda
- Siapa yang dapat melihat postingan Anda yang ditandai
- Siapa yang dapat menandai pada postingan Anda
- Postingan Tersembunyi
- Berikut adalah hal yang dapat diatur pada menu [Hadiah].
- Orang yang dapat mengirimi Anda hadiah
- Berikut adalah hal yang dapat diatur pada menu [Rekam].
- Simpan konten dengan ZEPETO ID
- Berikut adalah hal yang dapat diatur pada menu [Privasi].
Opsi yang dapat dipilih
- Semua
- Mengikuti dan Pengikut
- Mengikuti
- Orang yang Aku Ikuti
- Pengikut
- Orang yang Mengikutiku
- Tidak Ada
Pengguna dapat mematikan komentar sebelum mengunggah konten di ZEPETO. Langkah mematikan komentar:
- Tekan tombol di samping [Izinkan Komentar] pada layar Unggah.
- Tombol Ungu: Hidupkan komentar
- Tombol Putih: Matikan komentar